Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Issue: Declare whether your app is primarily child-directed Problem Solved

Issue: Declare whether your app is primarily child-directed Problem Solved. Pesan tersebut muncul ketika kita mencoba mengunggah aplikasi ke Google Play Store. Perlu digarisbawahi, Google memiliki peraturan kebijakan baru mengenai aplikasi yang dikhususkan pengguna di bawah umur 13 tahun (COPPA), artinya ketika kita membuat aplikasi dengan target pengguna usia 13 tahun atau 3 tahun ke atas namun di bawah 13 maka kita sebagai developer harus memenuhi kebijakan COPPA ini, kebijakan COPPA ini bisa anda temukan disini

Bagaimana saya membuat aplikasi?
Ketika anda membuat aplikasi, tentunya anda harus mengetahui kategori aplikasi dan target pengguna aplikasi. COPPA ini harus anda patuhi ketika anda akan melisting aplikasi anda di Google playstore. Pastikan anda telah membuat sebuah halaman Privacy Policy (bisa diakses via browser) dan Privacy Policy yang bisa diakses melalui aplikasi anda. Contoh privacy policy dengan COPPA bisa anda lihat disini

Jika Aplikasi yang saya buat untuk anak-anak, lalu apa yang harus saya lakukan?
Anda harus mengklik opsi Primary Child-Directed pada bagian Pricing and Distribution, dan klik pilihan Yes seperti gambar di bawah ini:



Langkah berikutnya adalah, scroll ke bawah hingga menemukan bagian Designed for Families -> Opt-in (dengan catatan anda sudah memasukkan privacy policy dan menentukan konten rating) berikut


lalu tentukan target pengguna aplikasi anda, dan simpan. Silahkan rollout aplikasi anda dan publish aplikasi anda.

Posting Komentar untuk "Issue: Declare whether your app is primarily child-directed Problem Solved"